KKN PMD Unram Desa Lepak Menggelar Workshop Teknik Tepat Aplikasi Pestisida dan Manajemen Produksi Pertanian

Lombok Timur, Fokus NTB – Kelompok KKN PMD Unram Desa Lepak berhasil menggelar workshop pertanian dengan tema Workshop Teknik Tepat Aplikasi Pestisida dan Manajemen Produksi Pertanian (31/1). Tujuan pengadaan workshop tersebut adalah untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat demi mengurangi penggunaan pestisida dalam lahan pertanian. Dalam pelaksanaan workshop, mahasiswa menyusun konsep dengan mengundang pemateri, para kelompok tani, serta memberikan bingkisan kepada para partisipan berupa bibit tanaman dan pupuk kompos.
Workshop yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA ini menghadirkan pemateri dari berbagai kalangan. Dua anggota KKN PMD Unram, Muhammad Hakiki dan Muhammad Zielafiq, bertindak sebagai pemantik diskusi. Sementara itu, Hairil Ikhsan, S.Pd., seorang warga Dusun Pelepok, berbagi wawasan mengenai praktik pertanian yang lebih berkelanjutan. Turut hadir pula pemateri dari UPT Pertanian, yaitu Lalu Raftha Maruh dan Emy Praja Yatni, yang memberikan pandangan lebih mendalam mengenai teknik aplikasi pestisida yang efisien serta pengelolaan produksi pertanian agar lebih optimal.
Para peserta yang terdiri dari kelompok tani Desa Lepak sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Selain sesi pemaparan materi, mereka juga berkesempatan untuk berdiskusi langsung dengan para pemateri mengenai tantangan yang mereka hadapi di lapangan.

Dengan adanya Workshop Teknik Tepat Aplikasi Pestisida dan Manajemen Produksi Pertanian ini, diharapkan masyarakat Desa Lepak semakin sadar akan pentingnya mengurangi penggunaan pestisida dan beralih ke metode pertanian yang lebih ramah lingkungan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam bidang pertanian agar dapat berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan dan keberlanjutan pertanian di Desa Lepak.
Oleh: Yulanda, Muhammad Hakiki, & M. Riadi Saputra.