Edukasi

Mengurangi Sampah Plastik di Labuhan Aji untuk Meningkatkan Kebersihan Desa

Labuhan Badas, Fokus NTB – Desa Labuhan Aji, kecamatan Labuhan Badas, kabupaten Sumbawa adalah desa yang terkenal akan keindahan wisatanya, yang dimana wisata – wisata tersebut hampir setiap harinya dikunjungi oleh wisatawan asing maupun lokal, oleh karena itu permasalahan mengenai kebersihan di desa Labuhan Aji sangat perlu diperhatikan untuk mencegah pencemaran lingkungan dan penumpukan sampah plastik, sehingga permasalahan tersebut bisa membuat wisatawan asing maupun lokal akan merasa tidak nyaman dengan sampah plastik tersebut yang tersebar di desa atau pun ditempat wisata.

Tim Program Merdeka Batch 5 Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) melakukan observasi di desa terhadap masyarakat mengenai kondisi sampah di desa Labuhan Aji dan dari hasil observasi kami menemukan sebuah masalah yang di mana masyarakat sekitar masih belum mengetahui bahwa sampah plastik memiliki dampak negatif seperti membuat minat wisatawan menurun, bisa berdampak tidak baik terhadap kesehatan masyarakat, merusak ekosistem laut, dan pencemaran lingkungan di desa Labuhan Aji.

Oleh karena permasalahan tersebut, Tim Program Merdeka Batch 5 UTS memberikan solusi terhadap masyarakat mengenai pemanfaatan sampah plastik yang bisa memiliki nilai jual, Tim Program Merdeka Batch 5 juga akan membuat paving block dari sampah plastik sebagai bentuk pemanfaatan sampah plastik, dan dimana salah satu program kerja Tim Program Merdeka Batch 5 Universitas Teknologi Sumbawa Di desa Labuhan Aji, yaitu program kerja “Lomba Berburu Sampah Plastik Untuk Meningkatkan Kebersihan Desa Labuhan Aji” dan sebelum pelaksanaan program kerja ini akan ada hari bersih yang dilaksanakan selama 3 kali pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. Dengan hal ini bertujuan mampu membuka wawasan masyarakat desa Labuhan Aji untuk memanfaatkan sampah plastik dengan baik, dan betapa pentingnya menjaga lingkungan desa agar tetap bersih. (Tim Promer Bacth 5 UTS Desa Labuhan Aji)

Related Articles

Back to top button