TNI Bersama Rakyat
Personil Koramil Utan Rhee Dampingi Vaksinasi Warga

Rhee, FokusNTB – Jumat (10/9), di Puskesmas Rhee telah berlangsung kegiatan vaksinasi.
Dalam kegiatan tersebut Koramil 1607-09 Utan Rhee melaksananakan pendampingan sebagai garda terdepan pencegahan Covid-19. Sejumlah masyarakat yang divaksin sebanyak 152 orang pagi tadi.

“Dengan menggunakan vaksin Sinovak yang menargetkan awal sebanyak 150 orang” ujar Babinsa Desa Sampe, Sertu Badrul Muis yang ikut dalam pendampingam tersebut.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Rhee Lukmanudin, Danramil 1607-09 Utan Rhee Kapten Inf Triono BW beserta 2 orang Babinsa, Kapolsek Rhee Ipda Ramdani beserta 4 orang Babinkamtibmas, KUPT Puskesmas Edi.
Kegiatan yang berlangsung sampai jam 16.00 WITA tersebut, berjalan dengan tertib dan aman.