Peristiwa

Jalan Lingkungan Desa Usar Memprihatinkan, Pemerintah Perlu Turun Tangan

Plampang,  Fokus NTB – Kondisi jalan lingkungan dusun Kuang blBungir desa Usar kecamatan Plampang sangat memprihatinkan, saat musim hujan sangat sulit dilewati masyarakat. Warga Usar pun berharap ke pemerintah agar segera ditangani.

Salah satu tokoh pemuda dusun Kuang Bungir, Sunardin S.Pd. menyampaikan, 
Sebagai masyarakat tentu kami butuh perhatian penuh terkait kondisi jalan seperti yg terlihat sekarang.
“Pemerintah desa perlu turun lapangan mengecek langsung agar mengetahui kondisi yang sangat memprihatinkan,” lanjutnya (13/4).
Adit, sapaan akrabnya, menambahkan bahwa peran pemuda sangat penting dalam membangun desa, majunya sebuah desa tidak lepas dari peran pemuda karena pemuda  sebagai agent of change dan agent controlling, dimana  dalam penyelenggaraan pembangunan desa sangat diperlukan peran pemuda dalam mengawasi serta mengontrol kebijakan pemerintah.
Adit berharap kepada pemerintah desa dan anggota DPRD khususnya dapil 3 Kabupaten Sumbawa agar mengecek kondisi dilapangan yang sangat parah, serta mengetahui langsung apa yang dialami warga saat ini. 

FokusNTB

Pengelola menerima semua informasi tentang Nusa Tenggara Barat. Teks, foto, video, opini atau apa saja yang bisa dibagi kepada warga. Untuk berkirim informasi silakan email ke fokusntb@gmail.com

Related Articles

Back to top button